Anak perempuan pertama yang diharapkan mempunyai perasaan/hati yang berkilau seperti permata
kenaikan dan liburan sekolah sebentar lagi

Kamis, 13 September 2007

UlanGan, LiBur dan RaMadHan

Dua hari ini tanggal 12 dan 13 Septmeber aku senang banget karena sekolah libur dalam rangka menyambut bulan puasa Ramadhan. Apalagi sejak seminggu yang lalu, kegiatan sekolahku lumayan berat sebab ada ulangan disemua pelajaran. Jadinya aku harus belajar ekstra keras ditemani mbak Ria, ibu atau bapak. Sebab tiap pelajaran mempunyai batas nilai terendah untuk bisa lulus tanpa mengulang lagi alias remedial. Misalnya untuk pelajaran matematika minimal harus nilai 70.

Untungnya setelah semua hasil ulangan dibagikan, semuanya bagus. Malah ada yang mendapat nilai sempurna (100) yaitu pelajaran PKN dan Bahasa Inggris, Agama 92, Bahasa Indonesia 93, IPA/sains 96, IPS 95, PLKJ 85 dan yang paling jelek dan mepet banget adalah Matematika 71.Jadinya aku mesti belajar lebih giat untuk matematika tanpa mengesampingkan pelajaran yang lain.

Besok hari Jum’at tgl 14 Sep aku udah masuk sekolah lagi,…dan siap belajar lagi,…tetapi beberapa teman di komplek masih libur seminggu ….Senin baru masuk.

Oya….Ocha ucapkan slamat menunaikan ibadah puasa ya….

Tidak ada komentar:

Posting Komentar